Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Update Terbaru

Supplier Arang Bambu: Sedia Arang Bambu Selalu


Arang bambu. Arang satu ini memiliki lebih dari 400 jenis mineral serta segala manfaat yang luar biasa untuk kesehatan manusia. Serta bisa dimanfaatkan untuk menunjang gaya hidup sehat, seperti membantu:
-          Mineralisasi air kita yang keruh dan tidak begitu enak untuk diminum. Arang bambu bisa menyerap polutan di dalam air dan memurnikannya bahkan meningkatkan mineral yang ada di air.
-          Menyerap bau tak sedap dan partikel berbahaya di udara—deodorisasi. Itu dilakukan melalui pori-pori mikrokopisnya yang banyak, partikel berbahaya di udara yang melewati pori-pori si arang, akan terhisap dan ikat.
-          Menghilangkan kelembaban di suatu ruangan—humidifikasi. Pada saat kelembaban udara di dalam ruangan itu tinggi, maka arang bambu akan mengkonversi kelembaban itu menjadi kering.
Kalau kamu termasuk penggemar setia arang bambu dan ingin selalu menyetoknya, kamu bisa mencari supplier arang bambu. Agar kamu tidak usah kebingunan di saat stok arang bambumu telah habis.



Dapatkan berbagai macam bentuk arang bambu di supplier arang bambu. Karena sudah sebagai supplier, mereka menyediakan segala varian bentuk arang bambu. Di luar sana arang bambu tidak hanya dijual-belikan berbentuk bubuk saja, tapi juga ada yang berupa bilahan, granula atau krim semacam pasta. Yah, bentuknya itu terkadang disesuaikan dengan fungsi. Umumnya, arang bambu bubuk, serbuk atau powder digunakan untuk campuran bahan makanan. Yang berbentuk bilah atau kepingan, dijadikan penetral bau. Sedangkan krim arang bambu diperuntukkan untuk perawatan kulit wajah. Namun sekali lagi, semua itu bukan ‘aturan bakunya.’ Karena apapun bentuknya, arang bambu bisa difungsikan sesuai dengan kebutuhan. 

Membeli di supplier arang bambu, apakah bisa mendapatkan arang bambu dengan harga miring? Humm, itu belum tentu terjadi. Kalau menilik dari harga, seperti barang dagang lainnya, harga arang bambu juga ada turun dan naiknya.  Bisa dikatakan harga arang bambu tergantung dari bentuknya. Dalam proses untuk mendapat arang bambu, di mana arang bambu dihilangkan kadar airnya hingga menjadi material karbon; arang bambu akan berbentuk batangan atau kepingan dan sesuai permintaan bisa melembutkannya menjadi bubuk.

Dilihat dari harganya, arang bambu biasa dan yang aktif jauh berbeda. Salah satu faktornya adalah karena sifat arang bambu aktif yang memiliki kapasitas menyerap bahan kimia yang lebih kuat.